Sederet Agenda Borneo FC di Yogyakarta

28 Mei 2022 03:00

GenPI.co Kaltim - Borneo FC telah berada di Yogyakarta untuk menjalani pemusatan latihan atau TC. Tim berjuluk Pesut Etam ini diagendakan TC dua pekan dan menggelar sejumlah uji coba dengan klub lokal.

Rombongan Borneo FC berangkat Kota Gudeg pada Rabu (25/5) lalu.

"Semua pemain inti dan yang diproyeksikan berkompetisi dibawa. Hanya menyisakan pemain muda yang harus tinggal di Samarinda," ucap asisten pelatih Borneo FC Ahmad Amiruddin.

BACA JUGA:  Cerita Fajar Faturahman yang Ingin Matang Bersama Borneo FC

Di Yogyakarta, mereka diagendakan melakoni rangkaian uji coba menghadapi beberapa tim lokal.

"Misi kami untuk mengukur sejauh mana perkembangan tim. Dengan beberapa uji coba, akan dilihat sejauh mana pemahaman taktik dan filosofi yang dibangun pelatih (Milomir Seslija)," imbuhnya.

BACA JUGA:  Stefano Lilipaly Tinggalkan Borneo FC Sementara, Menuju Jakarta

Dia bersyukur karena seluruh pemain dalam kondisi fit. Dari 29 penggawa yang diboyong tak ada yang cedera.

Ditemui terpisah, gelandang Borneo FC Muhammad Sihran berharap, TC nanti memberi pengaruh positif untuk tim.

BACA JUGA:  Borneo FC Akui Masih Ada Kelemahan, Apa Itu?

Terutama dalam ajang pra musim yang bakal dihelat Juni mendatang.

"Alhamdulillah semua persiapan serta program berjalan baik. Semoga TC nanti membuat tim menjadi lebih solid," harap Sihran.(Liga Indonesia)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Imam Rosidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALTIM