Gelandang Borneo FC Tekel Brutal Pemain Persebaya, Si Bintang Timnas Bisa Hancur

22 Agustus 2022 00:00

GenPI.co Kaltim - Gelandang Borneo FC Kei Hirose mendapatkan kecaman karena melakukan tekel brutal keada pemain Persebaya Surabaya Koko Ari.

Momen itu tejadi saat Borneo FC mengalahkan Persebaya dengan skor 2-1 pada pekan kelima Liga 1 di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (19/8).

Saat itu, Koko hendak menerima bola ketika pertandingan baru berjalan 14 menit.

BACA JUGA:  Menegangkan, Borneo FC Bikin Persebaya Makin Kritis

Namun, bintang Timnas Indonesia itu langsung diterjang Hirose yang mengangkat kaki terlalu tinggi.

Terjangan Hirose mengenai tulang kering Koko. Koko pun langsung terkapar. Dia tidak bisa melanjutkan pertandingam.

BACA JUGA:  2 Fakta Borneo FC setelah Bikin Malu Persebaya, Sangar!

Koko digantikan Alta Ballah empat menit setelah insiden tekel kasar dari Hirose.

Koko bahkan harus ditandu keluar laangan karena tidak bisa berjalan . Pelatih Persebaya Aji Santoso pun menyesalkan tekel Hirose.

BACA JUGA:  Pemain Borneo FC Brutal, Pelatih Persebaya: Mungkin Koko Patah Kakinya

“Dia tidak berpikir kalau cedera itu menimpa dia sendiri. Kasihan keluarganya, kasihan masa depannya,” ucap Aji setelah laga sebagaimana dilansir akun Instagram Persebaya.

Di sisi lain, Kei Hirose langsung menemui Koko Ari di hotel tempat  Persebaya menginap.

“Berjalan dari kamar menuju lobby hotel, Koko Ari temui Kei Hirose yang datang untuk meminta maaf sekaligus menanyakan kondisi,” tulis Borneo FC di akun Twitter resminya. (*)

 

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALTIM