Resep Es Podeng, Cocok Disajikan untuk Tamu saat Idulfitri

03 Mei 2022 09:00

GenPI.co Kaltim - ES podeng bisa kamu sajikan kepada para tamu saat momen Idulfitri 2022. Resep es podeng ini gampang dibuat dan bahannya mudah didapatkan.

Menu es podeng ini cocok disajikan untuk para tamu yang membutuhkan kesegaran. Hidangan ini serupa es krim berbahan dasar santan atau susu. 

Berikut adalah resep es podeng yang dikutip dari Antara, Selasa (03/05/2022).

Bahan:

BACA JUGA:  Bosan Rendang? Coba Resep Soto Betawi untuk Hidangan Idulfitri

• 70 gr susu kental manis putih

• 150 ml santan

BACA JUGA:  Menu Idulfitri Kekinian, Coba Resep Macaroni Schotel

• 300 gr gula pasir

• 1 sdm garam

BACA JUGA:  Resep Sambal Kentang Ati untuk Temani Opor Ayam saat Idulfitri

• 2 sdm tepung maizena

• 1000 ml air Topping:

• 1 lembar Roti (digunting kotak-kotak)

• 1 buah alpukat (dipotong kotak-kotak)

• Ketan hitam

• Agar-agar warna merah (diserut)

• Kacang tanah (disangrai) • Taburan cokelat

Cara membuat es podeng:

1. Campurkan susu kental manis putih, santan dari kemasan ukuran 200 ml, gula pasir, garam, tepung maizena, dan air ke dalam panci. Lalu masak hingga mendidih.

2. Kemudian tuang ke dalam cetakan. Tunggu hingga dingin, lalu masukkan ke dalam freezer selama 24 jam.

3. Keluarkan es dan haluskan pakai chopper atau mixer sampai halus seperti es salju dan masukkan kembali ke dalam kulkas selama 6 jam.

4. Lalu kerok menggunakan scoop, dan susun di dalam mangkuk.

5. Tambahkan topping kesukaan Anda dan sajikan.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Imam Rosidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALTIM