Kapan dan Tanggal Berapa Puasa Ramadan 2022? Hari Ini Penentuan

01 April 2022 12:00

GenPI.co Kaltim - Untuk menentukan kapan dan tanggal berapa puasa 1 Ramadan 1443 H, Kementerian Agama akan menggelar sidang Isbat hari ini, Jumat (01/04/2022).

Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Adib sidang Isbat dilakukan dengan memperhitungkan secara astronomi atau hisab dan pemantauan di lapangan atau rukyatul hilal.

Dia mengatakan secara astronomi, ijtimak menjelang Ramadan jatuh pada Jumat, 1 April 2022.

BACA JUGA:  Ingat SDM Lokal di IKN Harus Diperhatikan, Ada Kekhawatiran

“Pada hari rukyat, 29 Sya'ban 1443 H, ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia sudah di atas ufuk, berkisar antara 1 derajat 6,78 menit sampai dengan 2 derajat 10,02 menit," katanya.

Untuk menentukan kapan puasa Ramadan 1443 H, dia mengatakan masih menunggu pemantauan hilal di 101 titik di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:  Klasemen Akhir BRI Liga 1, di Mana Posisi Borneo FC?

“Hasil rukyatul hilal yang dilakukan ini selanjutnya akan dilaporkan sebagai bahan pertimbangan Sidang Isbat Awal Ramadan 1443 H,” sambungnya.

Khusus di Provinsi Kalimantan Timur, pemantauan hilal akan dilakukan di menara Asmaul Husna Masjid Baitul Muttaqin Islamic Center Samarinda.

BACA JUGA:  Puasa Bikin Awet Muda? Simak Penjelasan Dokter Spesialis Kulit

Sementara itu, Pimpinan Pusat MUhammadiyah sudah menentukan awal puasa pada Sabtu (02/04/2022) besok.

Keputusan itu berdasarkan Maklumat Nomor 10/MLM/I.0/E/2022 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal dan Dzulhijjah 1443 Hijriah.

Maklumat yang dikeluarkan Pimpinan Pusat Muhammadiyah tertanggal 3 Februari 2022 di Yogyakarta itu mengumumkan bahwa 1 Ramadan 1443 Hijriyah jatuh pada hari Sabtu, 2 April 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Imam Rosidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALTIM