Tak Tergantikan, Ini Manfaat Vitamin bagi Kesehatan Tubuh

03 April 2022 02:00

GenPI.co Kaltim - Tak tergantikan, berikut adalah sejumlah manfaat vitamin bagi kesehatan tubuh.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Reisa Broto Asmoro menegaskan vitamin sangat penting untuk kesehatan tubuh.

Vitamin, kata dia, berguna untuk melindungi diri dari serbuan penyakit.

BACA JUGA:  Jangan Diremehkan, Kesehatan Mental Remaja Perlu Diperhatikan

"Penting banget merawat diri dari sisi menjaga makanan, minuman, vitamin yang dikonsumsi," kata Reisa.

Dia menjelaskan ada  dua jenis vitamin, yakni yang larut lemak dan vitamin larut air.

BACA JUGA:  Covid-19 Terkini Kaltim, Ada Ucap Syukur dari Dinas Kesehatan

Vitamin larut lemak berupa vitamin A, D, E, dan K. Sedangkan, yang larut air ialah vitamin B dan C.

Vitamin larut air tidak disimpan di dalam tubuh, melainkan akan dibuang melalui ginjal.

BACA JUGA:  Keajaiban Puasa bagi Kesehatan, Sakit Ini Bisa Sembuh

Oleh karenanya vitamin ini harus dikonsumsi setiap hari. Proses mencuci hingga memasak dapat menghilangkan zat gizi dan vitamin yang ada dalam sebuah makanan.

Proses menggoreng, misalnya, yang panas bisa membuat vitamin menjadi hilang.

Oleh karena itu, Reisa mengatakan ada berbagai solusi yang bisa dimanfaatkan untuk memastikan asupan vitamin untuk tubuh terpenuhi.

Vitamin tak hanya bisa didapatkan tak hanya dari makanan seperti buah dan sayur, tetapi melalui suplemen oral maupun infus vitamin yang disuntikkan langsung ke dalam sirkulasi tubuh.

Reisa juga mengingatkan pentingnya vaksinasi untuk melindungi manusia dari penyakit berbahaya.

Vaksinasi atau imunisasi adalah memasukkan komponen virus atau bakteri untuk membentuk kekebalan.

Sehingga, risiko seseorang untuk terinfeksi jadi berkurang, begitu pula risiko keparahan penyakit bila terinfeksi.

Peran vaksin di tengah pandemi dirasakan betul untuk membantu memutus mata rantai penularan sehingga penyakit bisa betul-betul hilang dari muka bumi.

Dia mengajak para orangtua untuk memastikan anak-anak mendapatkan imunisasi secara lengkap sebagai cara melindungi buah hati.

Sebab, pertumbuhan anak dapat terganggu bila sering terinfeksi penyakit. Imunisasi tak hanya penting untuk individu yang mendapat imunisasi, tapi bermanfaat dalam membentuk kekebalan kelompok, melindungi orang-orang di sekitar.(Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Imam Rosidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALTIM