Wali Kota Masuk Ruang Ganti, Persiba Balikpapan Didenda PSSI

Wali Kota Masuk Ruang Ganti, Persiba Balikpapan Didenda PSSI - GenPI.co KALTIM
Persiba Balikpapan mendapatkan denda dari PSSI karena Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud masuk ruang ganti. Ilustrasi Komite Disiplin PSSI. Foto: PSSI

GenPI.co Kaltim - Persiba Balikpapan mendapatkan denda dari PSSI karena Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud masuk ruang ganti.

Peristiwa tersebut terjadi saat Persiba menjamu Persipura Jayapura pada pekan kedua Liga 2 2022 di Stadion Batakan pada 3 September 2022.

Dikutip dari laman resmi PSSI, Minggu (18/9), Rahmad masuk ruang ganti pada jeda babak pertama.

BACA JUGA:  Sulut United vs Persiba Balikpapan 2-0: Tandang Memang Menakutkan

Berdasarkan hasil sidang Komite Disiplin PSSI pada 9 September 2022, Persiba didenda Rp 25 juta.

Rahmad sendiri memberikan bonus kepada para pemain Persiba yang sukses mengalahkan Persipura dengan skor 2-1.

BACA JUGA:  Link Live Streaming Sulut United vs Persiba Balikpapan: Ayo Menang

Konon, orang nomor satu di Balikpapan tersebut mengucurkan bonus Rp 50 juta.

Di sisi lain, Beruang Madu, julukan Persiba Balikpapan, masih tercecer di klasemen Liga 2.

BACA JUGA:  Putra Delta Sidoarjo vs Persiba Balikpapan 3-2: Tragedi Babak Pertama

Saat ini, Persiba masih duduk di posisi keenam Grup C dengan koleksi empat angka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya