Kapolresta Samarinda Basah Kuyup Jaga Demo Harga BBM Naik

09 September 2022 19:00

GenPI.co Kaltim - Kapolresta Samarinda Kombes Ary Fadli basah kuyup saat mengamankan demonstrasi menolak harga BBM naik.

Dia tetap berdiri di bawah guyuran hujan saat para mahasiswa demonstrasi di depan kantor DPRD Samarinda, Kamis (8/9).

Kombes Ary tidak sendirian. Jajarannya pun turun ke lapangan untuk mengamankan demonstrasi yang dilakukan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Samarinda.

BACA JUGA:  Demo Mahasiswa Kaltim Tolak Harga BBM Naik, Sempat Panas dengan Polisi

Kapolresta Samarinda Kombes Ary Fadli menjelaskan pengamanan demonstrasi adalah salah satu implementasi tugas kepolisian sebagai pelindung masyarakat.

Selain itu, pengamanan tersebut juga merupakan bentuk nyata tugas polisi sebagai pengayom dan pelayan warga.

BACA JUGA:  Wagub Kaltim Dikepung Demo Mahasiswa Tolak Harga BBM Naik, Ini Janjinya

“Meskipun tadi sempat diguyur hujan deras, kami tetap konsisten mengawal dan mengamankan jalannya aksi unjuk rasa hingga selesai dan berakhir kondusif,” kata Kombes Ary sebagaimana dilansir laman Polresta Samarinda, Jumat (9/8).

Dalam kesempatan itu, dirinya mengimbau para mahasiswa menyalurkan aspirasi dengan tertib.

BACA JUGA:  Harga BBM Naik, Tarif Angkot di PPU Segera Melonjak

“Kami mengimbau para pengunjuk rasa tetap menjaga kekondusifan, tidak memprovokasi, dan berorasi dengan santun agar tercipta suasana yang aman dan damai,” ucap Kombes Ary.

Dia mengaku selalu meminta jajarannya melakukan pengamanan dengan pendekatan humanis, termasuk kepada mahasiswa yang demonstrasi menolak harga BBM naik.

“Mereka adalah anak-anak kita, adik-adik kita. Kita harus menjaga mereka,” tegas Kapolresta Samarinda Kombes Ary Fadli.

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALTIM