Kronologis Jembatan Mahakam Ditabrak Kapal, Braaakk!

26 Desember 2022 13:46

GenPI.co Kaltim - Masyarakat Kalimantan Timur (Kaltim) tidak perlu khawatir setelah Jembatan Mahakam ditabrak kapal tongkang pada Jumat (23/12).

Sebab, kondisi Jembatan Mahakam ternyata masih sangat aman dilintasi warga.

“Berdasarkan hasil investigasi tim gabungan dari lintas instansi, jembatan masih aman dilalui," kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kaltim M Faisal, Minggu (25/12).

BACA JUGA:  Kecelakaan Samarinda, Asfian Nur Meninggal Dunia

Meskipun demikian, tim gabungan terus memeriksa Jembatan Mahakam secara lebih dalam.

Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, jembatan itu rusak di bagian pilecap pier tiga setelah ditabrak Tugboat TB Mitra Anugerah 1.

BACA JUGA:  Rawan Kecelakaan, Simpang Muara Rapak Dibenahi, Anggaran Rp 13 M

Kapal itu menarik tongkang Apol 3017. Saat menarik, tugboat mati di bagian mesin.

Kapal pun hilang kendali. Arus yang deras membuat kapal itu menabrak Jembatan Mahakam.

BACA JUGA:  Kecelakaan Maut Balikpapan, 5 Meninggal Dunia

Jembatan pun sempat mengalami goyangan cukup keras setelah insiden tersebut.

“Hal yang akan dilakukan di antaranya menangani kerusakan pada baja tulangan dan perbaikan menggunakan grouting pada area yang mengalami kerusakan akibat tumbukan keras," ujar Faisal. (ant)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALTIM