Cuaca Kaltim Hari ini: Peringatan DIni Samarinda, Tenggarong, dan Beberapa Daerah

20 Maret 2023 07:00

GenPI.co Kaltim - Kabar BMKG terkait prakiraan cuaca Kaltim hari ini, Senin (20/3). Peringatan dini dikeluarkan untuk sejumlah daerah.

Melansir dari laman BMKG, masyarakat diminta untuk mewaspadai potensi hujan sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang sesaat.

Wilayah yang berpotensi hujan, yakni wilayah Damai, Laham, Long Bagun, serta Muara Pahu.

BACA JUGA:  Gelar Sport Tourism, Pupuk Kaltim All Out Majukan Pariwisata Bontang

Berikutnya Bentian Besar, Samarinda, Tenggarong, Muara Badak, dan Loa Janan Ilir.

Sementara itu, berdasarkan tabel prakiraan cuaca BMKG, wilayah Samarinda dan Tenggarong diprediksi hujan petir pada dini hari.

BACA JUGA:  Anggota Polresta Balikpapan Ditangkap Polda Kaltim

Wilayah Bontang diprediksi akan turun hujan ringan pada malam hari.

Balikpapan diperkirakan cerah berawan sepanjang hari ini sampai dini hari besok. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALTIM