Pelatih Borneo FC Mendarat di Samarinda, Pesut Etam Gerak Cepat

Pelatih Borneo FC Mendarat di Samarinda, Pesut Etam Gerak Cepat - GenPI.co KALTIM
Pelatih Borneo FC Mendarat di Samarinda, Pesut Etam Gerak Cepat. Foto: Borneo FC.

GenPI.co Kaltim - Pelatih kepala Borneo FC Milomir Seslija telah mendarat di Kota Samarinda Selasa (26/04/2022) sore.

Manajer Borneo FC, Dandri Dauri mengatakan, Milo datang lebih cepat agar bisa beradaptasi dengan cuaca di Kota Tepian.

Sementara latihan perdana tim berjuluk Pesut Etam ini rencananya dilakukan pada 9 Mei 2022 mendatang.

BACA JUGA:  Borneo FC Ditinggal Torres, Lilipaly Merapat?

"Dia sengaja datang lebih awal untuk mengetahui lebih bagaimana Samarinda dan menyiapkan program untuk pemainnya selama pre season mendatang," ujar Dandri.

Milo nantinya bersama asisten pelatih akan berdiskusi terkait kekuatan tim. Selain itu, Milo juga akan melihat langsung bagaimana kekuatan pemain baru yang didatangkan manajemen.

BACA JUGA:  Diego Michiels Diyakini 100 Persen Kembali Membela Borneo FC

Sebelum tiba di Samarinda, Milo sendiri sudah memberikan program latihan yang dijalankan pemain secara mandiri.

Program diberikan kepada Ahmad Amiruddin selaku asisten pelatih untuk diteruskan ke pemain.

BACA JUGA:  Mengejutkan, Borneo FC Resmi Melepas Top Skor Musim Lalu

“Nanti pada 9 Mei baru latihan dijalankan. Kenapa program diberikan sejak saat ini, karena Milo ingin saat pemain berkumpul pada 9 Mei, kondisi mereka sudah benar-benar fit,” ujar Dandri lagi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya