
GenPI.co Kaltim - Borneo FC gagal menjadi juara Piala Presiden 2022 setelah bermain imbang melawan Arema FC dengan skor 0-0 pada leg kedua final di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (17/7).
Hasil itu membuat Borneo FC bertekuk lutut di hadapan Arema FC dengan agregat 0-1.
Sebelumnya, Borneo FC dikalahkan Arema FC dengan skor 0-1 pada leg pertama final Piala Presiden 2022 di Stadion Kanjuruhan, Kamis (14/7).
BACA JUGA: Yakin Borneo FC Kalahkan Arema FC, Wali Kota Soroti Wasit
Kegagalan Borneo FC menjuarai Piala Presiden 2022 pun melahirkan beberapa fakta. Berikut ini ulasannya:
1. Kalah Lagi Setelah Piala Presiden 2015
Kegagalan pada Piala Presiden 2022 membuat catatan buruk Borneo FC bertambah.
BACA JUGA: Borneo FC vs Arema FC: Milo Pegang Kuncian Singo Edan
Sebelumnya, Borneo FC juga gagal melaju ke podium juara pada Piala Presiden 2015.
Musuhnya pun sama, yakni Arema FC. Saat itu, Arema FC mengalahkan Borneo FC dengan skor 5-1.
2. Raih Penghargaan Tim Fair Play
BACA JUGA: Arema FC vs Borneo FC 1-0: Petaka Awal Laga
Meskipun gagal melangkah ke tangga juara, Borneo FC masih bisa sedikit tersenyum.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News