Masuk Top Skor, Stiker Borneo FC Hanya Pikirkan Tim

Masuk Top Skor, Stiker Borneo FC Hanya Pikirkan Tim - GenPI.co KALTIM
Matheus Pato. Foto: Instagram/borneofc.id

GenPI.co Kaltim - Striker Borneo FC Matheus Pato masuk dalam jajaran top skor Liga 1 2022/2023. Penyerang asal Brasil itu mengoleksi 19 gol hingga saat ini.

Jumlah tersebut sama dengan milik penyerang Persib Bandung David da Silva.

Pato mengaku senang bisa mencetak gol. Pemain 27 tahun itu menyumbang tiga gol saat Borneo FC menekuk PSIS Semarang dengan skor 6-1.

BACA JUGA:  Pelatih Borneo FC Ungkap Kunci Kemenangan Telak Atas PSIS Semarang

"Saya senang bisa cetak gol lagi. Tapi yang membuat lebih bahagia adalah kami meraih kemenangan," ujarnya dikutip dari laman resmi PT LIB, Selasa (15/3).

Bagi Pato, kemenangan untuk tim lebih penting daripada hanya mencetak gol saja.

BACA JUGA:  Moncer, Matheus Pato Cetak Hatrick Saat Borneo FC Gulung PSIS Semarang

"Saya selalu berusaha tampil maksimal di setiap pertandingan. Kerja keras semua pemain yang membuat kami bisa menang. Termasuk mencetak gol adalah hasil kekompakkan kami di lapangan," ungkapnya.

Dia mengaku tak terlalu ambisius untuk mengejar gelar top skor musim ini. Terpenting, menurutnya, timnya mampu menyapu kemenangan di laga tersisa musim ini.

BACA JUGA:  Madura United vs Borneo FC: Pesut Etam Yakin Menang

"Semoga kami bisa mendapat posisi lebih baik di klasemen. Itu tujuan tim bersama. Kalau urusan mencetak gol hal biasa karena itu sudah menjadi tugas utama sebagai striker," katanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya