Pola Asuh Anak Sekarang Berbeda dengan Dulu? Ini Kata Pakar

Pola Asuh Anak Sekarang Berbeda dengan Dulu? Ini Kata Pakar - GenPI.co KALTIM
Ilustrasi anak - Faktor yang mempengaruhi perbedaan pola asuh dulu dan sekarang. Foto: GenPI.

GenPI.co Kaltim - Ternyata pola asuh anak disebut telah berubah antara dulu dan sekarang akibat perkembangan zaman.

Sebab, apa yang dulu mudah untuk diterapkan, kini kemungkinan sudah tidak relevan lagi.

Psikolog Anak dan Remaja Grace E. Sameve M.A., M. Psi, mengatakan pola asuh zaman dulu dan sekarang berubah karena adanya berbagai faktor.

BACA JUGA:  Jika Anak Cuping Hidungnya Kembang Kempis, Segera Lakukan Ini

Faktor tersebut yakni  perubahan teknologi, stereotipe, dan mitos yang beredar di kalangan masyarakat.

Ada berbagai saran dan tips yang bisa diterapkan oleh orang tua di rumah agar tidak bingung mengenai pola pengasuhan yang baik di zaman sekarang.

BACA JUGA:  Bagaimana Cara Melihat Tanda si Anak Sudah Dapat ASI yang Cukup?

Dia mengatakan orang tua harus ingat bahwa mengasuh anak merupakan proses belajar terus menerus, sehingga orang tua juga harus beradaptasi, terbuka dan kritis.

"Tujuan dari pola asuh anak juga bukan selalu untuk mengadaptasi pola asuh yang kekinian, namun lebih fokus untuk menemukan formula yang sesuai dan belajar untuk seimbang serta berempati dengan anak," ujar Grace.

BACA JUGA:  Kapan Anak Sebaiknya Diajak ke Dokter Gigi? Ini Kata Ahlinya

Perbedaan pola asuh zaman dulu dan sekarang dirasakan oleh pasangan H. Faisal dan Dewi Zuhriati yang kini berperan menjadi orang tua bagi cucu satu-satunya, Gala Sky Andriansyah, sejak Febri Andriansyah dan Vanessa Angel meninggal dunia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya