Kaltim Tuan Rumah Temu Karya Taman Budaya, Pariwisata Menggeliat

Kaltim Tuan Rumah Temu Karya Taman Budaya, Pariwisata Menggeliat - GenPI.co KALTIM
Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Taman Budaya Kaltim Ismid Rizal. Foto; ANTARA/Diskominfo Kaltim

GenPI.co Kaltim - Pariwisata di Kalimantan Timur (Kaltim) diyakini terus menggeliat dengan adanya penyelenggaraan Temu Karya Taman Budaya (TKTB) se-Indonesia Tahun 2022.

Kaltim sendiri akan menjadi tuan rumah acara tersebut pada 19-23 September 2022.

Acara tersebut akan diikuti para peserta yang mewakili 31 provinsi se-Indonesia. Ada juga pameran 18 spot dan 51 karya.

BACA JUGA:  Yuk Bantu Wakil Kaltim Jadi Putri Pariwisata 2022, Ini Caranya

“Nantinya, penampilan unggulan setiap provinsi se-Indonesia akan tampil setiap hari,” ujar Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Taman Budaya Kaltim Ismid Rizal sebagaimana dilansir laman Diskominfo Kaltim, Minggu (11/9).

TKTB 2022 di Kaltim juga akan diisi berbagai kegiatan menarik, seperti parade budaya.

BACA JUGA:  Membeko Festival 2022 Jadi Andalan Pariwisata Bontang

Menurut rencana, para peserta dari 31 provinsi akan tampil dengan pakaian adat masing-masing.

“Nanti juga ada dua panggung. Satu untuk provinsi se-Indonesia dan yang kedua untuk kabupaten/kota,” kata Ismid.

BACA JUGA:  Sapta Pesona Terpenuhi, Desa Wisata di Kaltim Bisa Hidup

Dia menjelaskan pihaknya juga akan menggandeng UMKM di Kaltim untuk ikut serta dalam TKTB 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya