Selain Gizi, Bunda Harus Perhatikan Ini untuk Pertumbuhan Anak

Selain Gizi, Bunda Harus Perhatikan Ini untuk Pertumbuhan Anak - GenPI.co KALTIM
Ilustrasi - Anak-anak. ANTARA/Pexels.

GenPI.co Kaltim - Selain gizi, untuk mengoptimalkan proses tumbuh kembang anak juga diperlukan menanamkan kebahagiaan sejak dini.

Psikolog Ratih Ibrahim dari Ikatan Psikolog Klinis Indonesia menegaskan penting untuk menanamkan pola pikir, pemaknaan dan nilai-nilai mengenai kebahagiaan sedini mungkin.

"Ini sebagai bekal anak untuk menjadi manusia dewasa yang utuh," kata Ratih, Jumat (18/03/2022).

BACA JUGA:  Viral Video Sosok Disebut Kuntilanak Lompat-lompat di Samarinda

Anak yang riang gembira dan dibesarkan dengan penuh cinta akan memiliki persepsi positif mengenai dirinya dan orang lain.

Kebahagiaan itu membuat anak tumbuh jadi orang yang penuh percaya diri, lebih mudah bergaul dan bersosialisasi dengan orang lain.

BACA JUGA:  Bunda Wajib Tahu, Bermain Miliki Banyak Manfaat untuk Anak

Kepribadian seperti itu membuat anak jadi lebih disukai serta menumbuhkan rasa empati. Buah hati akan punya perilaku mau menolong orang lain.

"Sel-selnya berkembang membuat anak menjadi kreatif," jelas Ratih.

BACA JUGA:  Catat! Anak-anak Juga Berisiko Alami Long Covid-19

Kebahagiaan pada anak membuatnya lebih bisa mengembangkan keterampilan dalam memecahkan suatu masalah, juga lebih kuat saat berhadapan dengan konflik dan mencari solusi terbaik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya