Jelang Ramadan, Ingat Pesan Gubernur Kaltim Ini untuk Umat Islam

Jelang Ramadan, Ingat Pesan Gubernur Kaltim Ini untuk Umat Islam - GenPI.co KALTIM
Gubernur Kaltim Isran Noor. Foto: Pemprov Kaltim.

GenPI.co Kaltim - Jelang Ramadan 2022, Gubernur Kalrim Isran Noor berpesan bahwa umat Islam di Indonesia jangan terpecah dan tercerai berai.

Menurutnya Islam harus bersatu untuk menjadi rahmat bagi semesta alam.

"Islam harus bersatu dalam perjuangan dan penegakan rahmatan lil alamin," katanya saat pengukuhan pengurus MUI Kaltim, dikutip dari instagram Pemprov Kaltim, Senin (28/03/2022).

BACA JUGA:  Update Cakupan Vaksinasi Lansia di Kaltim, Ini Datanya

Dia menegaskan Islam di Indonesia tak terkecuali Kaltim semakin bermartabat.

Artinya, Islam memiliki kemuliaan di seluruh dunia.

BACA JUGA:  Cuaca Kaltim Hari Ini, Waspada Hujan Lebat hingga Angin Kencang

"Jumlah umat Islam terbesar ada di Indonesia tidak bisa ditandingi dari negara mana pun di dunia. Artinya, keutuhan umat Islam harus kita jaga dengan kuat," ucapnya.

Bagi Isran, besarnya perkembangan umat Islam di Indonesia, telah melahirkan para alim ulama dan ustadz yang luar biasa hebat.(*)

BACA JUGA:  Singgung Soekarno, Jokowi Beberkan Alasan IKN Dipindah ke Kaltim

Simak video pilihan redaksi berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya