Update Kasus Covid-19 Kaltim: Tambah 24 Kasus, Please Jaga Diri

Update Kasus Covid-19 Kaltim: Tambah 24 Kasus, Please Jaga Diri - GenPI.co KALTIM
Kasus covid-19 di Kalimantan Timur (Kaltim) masih menghantui semua masyarakat. Ilustrasi masyarakat mematuhi protokol kesehatan (prokes) dengan memakai masker. Foto: Ricardo/JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co Kaltim - Kasus covid-19 di Kalimantan Timur (Kaltim) masih menghantui semua masyarakat.

Sebab, berdasarkan data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kaltim, jumlah kasus yang muncul bertambah.

Pada Selasa (4/10), kasus baru yang muncul di Kaltim bertambah 24. Balikpapan menyumbang kasus terbanyak, yakni sembilan.

BACA JUGA:  Kasus Covid-19 Hantui Masyarakat Kaltim, Balikpapan Zona Merah

Kasus di Samarinda bertambah enam. Kutai Barat menyumbang tiga kasus. Kabupaten Paser muncul dua kasus.

Kasus yang muncul di Berau, Kutai Kartanegara, Kutai Timur, dan Penajam Paser Utara masing-masing satu.

BACA JUGA:  Ahli Waris Korban Meninggal Covid-19 di Kaltim Terima Rp 10 Juta

Sementara itu, pasien yang sembuh setelah terinfeksi covid-19 bertambah 16 orang.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim Andi Muhammad Ishak menjelaskan pasien covid-19 yang menjalani perawatan bertambah delapan menjadi 199 kasus.

BACA JUGA:  Kasus Covid-19 di Kaltim Mengkhawatirkan, Balikpapan Zona Merah

“Sebelumnya 191 kasus,” ujar Andi sebagaimana dilansir akun Instagram Pemprov Kaltim, Selasa (4/10).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya