Ingin Tubuh Makin Sehat saat Puasa? Pakar Gizi Beberkan Caranya

Ingin Tubuh Makin Sehat saat Puasa? Pakar Gizi Beberkan Caranya - GenPI.co KALTIM
Ilustrasi minum teh saat puasa. Foto: GenPI.

GenPI.co Kaltim - Berpuasa selama bulan Ramadan memiliki sejumlah manfaat seperti menjaga kadar glukosa darah, menurunkan kadar kolesterol jahat, dan menjaga tekanan darah.

Selain itu piasa juga embantu menurunkan tekanan darah sistolik sekitar 6-10 persen dan diastolik 3,8- 10 persen pada pasien hipertensi.

Namun ada syaratnya, yakni memakan makanan dengan asupan gizi yang lengkap.

BACA JUGA:  Jadwal Imsak dan Buka Puasa Kota Samarinda Hari Ini, 2 April 2022

Menurutnya, selama ini sering ditemukan  seseorang yang hanya meminum teh karena malas bangun dan mengunyah makanan saat sahur.

"Saya sering menemukan orang yang sahur hanya minum teh biar gampang, malas bangunnya, mengunyah makanan tengah malam. Itu tidak boleh dilakukan kalau mau mendapatkan manfaat yang optimal saat puasa Ramadhan," kata Pakar Gizi Klinik Rumah Sakit Ciptomangunkusumo Dr. dr Fiastuti Witjaksono, Jumat  (01/04/2022).

BACA JUGA:  Jadwal Imsak dan Buka Puasa Samarinda 2 April 2022, Link Download

Dia mengatakan, saat sahur sebagai awal dari puasa Ramadan, Anda membutuhkan jumlah asupan makanan dan minuman yang cukup dan lengkap.

Maksudnya yakni, makanan harus mengandung sumber karbohidrat seperti nasi, oat, kentang atau bihun; protein seperti ikan, ayam, telur, tahu dan tempe dan sedikit minyak untuk menimbulkan rasa enak pada makanan.

BACA JUGA:  Kapan Puasa? Berikut Link Live Streaming Sidang Isbat Hari Ini

Selain itu, sebaiknya ada sayur dan buah tinggi serat untuk menimbulkan rasa kenyang yang lebih lama.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya