Harga LPG 3 Kilogram di Kalimantan Timur Bakal Naik

Harga LPG 3 Kilogram di Kalimantan Timur Bakal Naik - GenPI.co KALTIM
Ilustrasi tabung gas melon. Foto: Antara.

GenPI.co Kaltim - Pemerintah Provinsi Kaltim sedang membahas rencana kenaikan harga eceran tertinggi LPG 3 kilogram. Kenaikan LPG yang populer disebut gas melon itu akan disesuaikan dengan kemampuan masyarakat di daerah masing-masing.

Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim Riza Indra Riadi mengatakan usulan penetapan HET ini tidak membebani masyarakat.

“Walaupun ada kenaikan LPG tabung 3 kg, yang wajarlah, sesuai kemampuan masyarakat di daerah," kata dia, Selasa (17/05/2022).

BACA JUGA:  Wagub Kaltim Sindir Perusahaan Batu Bara, Telak!

Dia mengatakan Pemda harus memperhatikan kemampuan warganya dalam mengusulkan HET yang nantinya akan ditetapkan berdasarkan surat keputusan Gubernur Kaltim.

Dalam Rakor ada tiga daerah (Samarinda, Bontang dan Kutai Kartanegara) belum menyampaikan usulan HET LPG tabung 3 kg, dengan berbagai alasan dan pertimbangan, sementera daerah lainnya sudah menyampaikan.

BACA JUGA:  Di Depan Anies Baswedan, Gubernur Kaltim Tegaskan Soal Honorer

“Dalam penyampaian usulan HET LPG memang ada kenaikan. Namun, kami harap kenaikannya tidak berlebihan yang bisa membuat gejolak di masyarakat," kata dia,

Dia meminta daerah yang belum menyampaikan usulan, bisa secepatnya berkoordinasi dengan pimpinannya dan melaporkan ke ke Pemprov Kaltim.

BACA JUGA:  Wilayah di Kaltim Ini Wisatanya Luar Biasa, Namun Banyak Kendala

"Sehingga secepatnya dibuatkan SK Gubernur untuk menetapkan besaran HET LPG,” tandasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya