Update Covid-19 di Kaltim: Balikpapan Kasus Baru Tertinggi

Update Covid-19 di Kaltim: Balikpapan Kasus Baru Tertinggi - GenPI.co KALTIM
Ilustrasi Covid-19. Foto: Pixabay/PIR04D

GenPI.co Kaltim - Balikpapan menjadi wilayah di Kalimantan Timur (Kaltim) yang kasus harian Covid-19 tertinggi, pada Sabtu (26/02/2022).

Balikpapan tercatat kasus baru bertambah sebanyak 713 orang dari total 2.102 kasus di Kaltim.

Sementara itu Samarinda 340 orang, Kutai Kartanegara 313 orang, Berau 188 orang, Bontang 144 orang, Kutai Barat 137 orang, Kutai Timur 111 orang, Paser 81 orang, Penajam Paser Utara 70 orang dan Mahakam Ulu 5 orang.

BACA JUGA:  Belum Ada Laporan Warga Kaltim yang Terjebak di Ukraina

“Tambahan kasus positif masih tinggi dalam hitungan lebih dari dua ribu kasus, namun demikian tambahan kasus positif juga terbilang besar yakni lebih dari seribu kasus,” kata Juru bicara Satgas COVID-19 Provinsi Kaltim Andi Muhammad Ishak, Sabtu.

Sementara itu kasuskesembuhan juga mengalami penambahan sebanyak 1.452 orang.

BACA JUGA:  Kasus Baru Covid-19 di Kaltim Konsisten di Atas 2 Ribu Orang

Andi menambahkan Balikpapan juga menyumbangkan kasus kesembuhan tertinggi dengan tambahan 555 orang.

Disusul, Kutai Timur 273 orang, Samarinda 206 orang, Kutai Kartanegara 169 orang, Bontang 95 orang, Paser 52 orang, Penajam Paser Utara 42 orang, Berau 38 orang, Kutai Barat 16 orang dan Mahakam Ulu 6 orang.

BACA JUGA:  Semua Obyek Wisata di Balikpapan Bakal Tutup Jika Ini Terjadi

“ Kasus meninggal dunia juga mengalami penambahan sembilan orang, sehingga jumlah total kasus meninggal dunia karena virus corona 5.515 orang,” kata Andi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya