Lantik 234 Pejabat, Ini Pesan Wali Kota Samarinda

Lantik 234 Pejabat, Ini Pesan Wali Kota Samarinda - GenPI.co KALTIM
Walikota Samarinda Andi Harun saat melantik pejabat di lingkup Pemkot setempat. Foto: ANTARA

Selain melantik pimpinan OPD yang telah dilebur, Wali Kota juga mengukuhkan kembali pimpinan OPD yang masih menjabat.

Juga ada penyegaran dan rotasi jabatan untuk unsur administrator dan pengawas di lingkungan Pemkot Samarinda.

Andi Harun mengatakan dengan peleburan OPD yang dilakukan Pemkot, turut berpengaruh pada perubahan nama Dinas dan Badan serta tugas dan fungsinya, sesuai dengan yang tertuang dalam Peraturan Daerah (Perda) Kota Samarinda Nomor 8 Tahun 2021 tentang Pembentukan dan Susunan Organisasi Perangkat Daerah.

BACA JUGA:  Bencana Asap dan Bau Sampah Menyengat, Ini Langkah Samarinda

Dia memastikan, penempatan posisi pejabat di lingkungan Pemkot masih belum final.

Pelantikan hari ini menurutnya baru sekadar untuk memenuhi jabatan lowong atas kebijakan perampingan di beberapa OPD.

BACA JUGA:  Asyik Mabar Sambil Cas, Pria di Samarinda Tewas, Ini Kata Polisi

Pihaknya akan membentuk tim melakukan penilaian kinerja kepada kepala OPD agar kembali dilakukan evaluasi ulang apakah pembobotan nilai sudah benar atau tidak selama dia memimpin.

Oleh karena itu, ia berharap pejabat harus mampu bekerja dalam menerjemahkan visi-misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda, serta 10 program unggulan Pemkot Samarinda.

BACA JUGA:  Parah, Wartawan Gadungan Peras Suami Istri di Samarinda Rp10 Juta

Sehingga sambung dia, dalam kurun waktu tiga hingga empat bulan ke depan, dirinya tak segan untuk kembali melakukan evaluasi bagi para pemangku jabatan di lingkungan Pemkot Samarinda.(Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya