Ramadan dan Jelang Idulfitri, Konsumsi Warga Kaltim Meningkat

Ramadan dan Jelang Idulfitri, Konsumsi Warga Kaltim Meningkat - GenPI.co KALTIM
Pengamat ekonomi dari Universitas Mulawarman (Unmul), Muhammad Ikbal mengatakan konsumsi warga Kaltim meningkat. Foto: Antara.

Mereka 80 persen menjual makanan sedangkan 20 persen lainnya menjual barang.

"Termasuk seminggu sebelum lebaran biasanya para pedagang pakaian yang mengalami panen luar biasa," tuturnya.

Dia menambahkan pertumbuhan ekonomi tersebut dirasa tidak meningkat secara signifikan karena selama pandemi COVID-19 pendapatan masyarakat mengalami penurunan sehingga kemungkinan besar konsumsi nya tidak terlalu banyak.

BACA JUGA:  80 Persen Kebutuhan Pokok di Kaltim Didatangkan dari Luar Daerah

Sementara itu, pengamat ekonomi lainnya berasal dari Unmul selaku Fungsional Lektor, Agus Junaidi mengatakan aktivitas belanja masyarakat yang meningkat menjelang lebaran itu pasti akan mempengaruhi perekonomian daerah.

Salah satu indikator kinerja makro ekonomi adalah Produk Domestik Regional Bruto (PDRB).

BACA JUGA:  Tangani Sampah saat Mudik, Lihat Strategi Kalimantan Timur

"Di dalam PDRB itu kalau kita menggunakan pendekatan pengeluaran maka di situ ada komponen namanya konsumsi rumah tangga," paparnya.

Jadi katanya, ketika terjadi peningkatan pada konsumsi rumah tangga, khususnya menjelang Hari Raya Idul Fitri itu pasti akan meningkatkan PDRB Samarinda.(ant)

BACA JUGA:  Jelang Idulfitri 2022, Satpol PP Kaltim Waspada Pasar Tumpah

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya